Kajati Sulsel Didik Farkhan Dukung Penuh Pembinaan dan Pengembangan Atlet Karate-Do Gojukai Komda Sulsel

Kajati Sulsel Didik Farkhan Dukung Penuh Pembinaan dan Pengembangan Atlet Karate-Do Gojukai Komda Sulsel

KEJATI SULSEL, Makassar – Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kajati Sulsel), Dr. Didik Farkhan Alisyahdi, didampingi oleh Wakajati Sulsel, Prihatin, menerima kunjungan audiensi dari pengurus Karate-Do Gojukai Komda Sulsel. Pertemuan ini berlangsung di Kantor Kejati Sulsel pada hari Selasa, 4 November 2025.

Rombongan pengurus dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Guru Karate-Do Gojukai Sulawesi Selatan, Prof. Musakkir, bersama jajaran pengurus lainnya. Dalam audiensi tersebut, pengurus menjelaskan agenda kerja Komda Sulsel, termasuk partisipasi dalam turnamen bergengsi seperti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Jaksa Agung Cup yang dilaksanakan setiap tahun. 

Selain itu, dilaporkan pula mengenai kegiatan pembinaan atlet yang intensif, di mana Komda Sulsel saat ini telah membawahi 17 cabang di berbagai daerah.

Kajati Sulsel, Didik Farkhan Alisyahdi, yang juga menjabat sebagai Ketua Karate-Do Gojukai Komda Sulsel, menyampaikan komitmennya. Didik menegaskan dukungan penuh Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan terhadap perkembangan olahraga karate di wilayah ini.

"Kami akan tetap berkomitmen mendukung pengembangan atlet Karate-Do Gojukai di Sulawesi Selatan," kata Didik Farkhan Alisyahdi.

Dukungan ini diharapkan dapat memacu prestasi atlet karate Sulawesi Selatan di kancah nasional maupun internasional, sekaligus menumbuhkan jiwa disiplin dan sportivitas di kalangan generasi muda.

Bagikan tautan ini

Mendengarkan